Selamat datang di Kelas 3A
Nama Guru : Novarief Saisywa, S.Kom.
Satuan Pendidikan : SD Al-Azhar 2 Bandar Lampung
Mata Pelajaran : Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)
Kelas / Semester : 3A/1
Hari, Tanggal : Kamis, 5 September 2024
Kompetensi Dasar : Menggunakan Menu Ikon yang terdapat dalam perangkat lunak pengolah kata
Standar Kompetensi : Mendemonstrasikan cara menjalankan program Microsoft Office Word
Pembelajaran Ke : 6
1. Alur Tujuan Pembelajaran
- Praktik membuat naskah karangan pada Mmicrosoft Word
2. Tujuan Pembelajaran
- Peserta didik dapat membuat naskah karangan pada Microsoft Word.
3. Capaian Pembelajaran
- Peserta didik mampu mengetahui serta mempraktikan membuat naskah karangan pada Microsoft Word.
4. Kegiatan Awal (Sapaan)
Assalammualaikum anak sholih dan sholihah bagaimana kabarnya hari ini? semoga selalu diberikan kesehatan. Aamiin. Sebelum pelajaran hari ini dimulai mari kita murojaah surat terlebih dahulu ya.
5. Apersepsi
Pada pertemuan sebelumnya kita telah belajar tentang cara - cara menyimpan, membuka, dan menutup file pada Microsoft Word, ada yang bisa menjelaskan salah satu cara untuk menyimpan file pada MIcrosoft Word? betul sekali, jadi salah satu cara menyimpan file pada Microsoft Word yaitu menekan shorcut CTRL + S. Untuk hari ini kita akan belajar praktik membuat naskah karangan pada Microsoft Word.
6. Materi Pembelajaran
Latihan Praktik MIcrosoft Word Membuat Naskah Karangan
Coba perhatikan, karangan di bawah ini dibuat dengan menggunakan program Ms.Word. Ayo, kita pelajari bersama-sama cara membuatnya.
TUGAS MODUL TIK HAL 23
Isilah titik-titik berikut ini dengan benar!
1. Pilih File lalu Klik New digunakan untuk ?
Jawaban :........................................................................................
2. Bagaimana cara membuka dokumen pada Microsoft Word ?
Jawaban :........................................................................................
3. Pilih File lalu Klik Save digunakan untuk ?
Jawaban :........................................................................................
4. Gambarkan ikon New pada Microsoft Word !
Jawaban :........................................................................................
5. Gambar disamping digunakan untuk ?
Jawaban :........................................................................................
6. Gambar disamping digunakan untuk ?
Jawaban :........................................................................................
7. Langkah-langkah menutup file pada Microsoft Word adalah ?
Jawaban :........................................................................................
8. Jelaskan pengertian dari Toolbar ?
Jawaban :........................................................................................
9. Fungsi tombol Shift dan Capslock adalah ?
Jawaban :........................................................................................
10. Tombol apakah yang digunakan untuk memberi jarak antar baris ?
Jawaban :........................................................................................
7. Penutup
Demikian untuk pembalajaran hari ini yang dapat bapak sampaikan, Jangan lupa selalu melaksanakan shalat 5 waktu dan senantiasa selalu murojaah agar hafalan kalian tetap terjaga dan jangan lupa selalu berbuat baik dan selalu tolong menolong dan serta jagalah kesehatan.
REFLEKSI ATAU KESIMPULAN PEMBELAJARAN
0 Komentar